Pada penghujung minggu ke-empat hari Jumat 10 Juli 2015, bertempat di VIP Room Resto Rempah Wangi di bilangan jalan Fatmawati, Ikatan Alumni dan majelis Alumni mengadakan buka puasa bersama Rektor baru UPN Veteran Jakarta Prof. Dr. Eddy s. Siradj, M.Sc,Eng selapas 3 UPN Veteran berubah status menjadi Negeri.
Di tengah kemacetyan yang luar biasa karena sepanjang jalan Fatmawati sedang dalam pengerjaan MRT Project, Rektor hadir 30 menit lewat dari waktu yang dijadwalkan yaitu jam 17.00 sambil menunggu beberapa kawan alumni yang belum hadir yang juga dikarenakan terjebak macet yang mengular dari Blok M sampai ke Pondok Labu.
Hadir pada kesempatan buka puasa ini adalah Ketum IKA-UPNVJ Pak Popon Lingga Geni, Ketua Majelis Alumni Pak Mulyadi Widodo serta para Ketua Ikatan Alumni fakultas dan Jurusan atau perwakilan utusanya, sehingga tempat duduk yang dipersiapkan terisi penuh oleh yang hadir untuk bersilaturahim di bulan ramadhan serta berbuka puasa bersama dengan diselingi diskusi yang sangat menarik yang sebelumnya telah dicantumkan dalam agenda undangan.
Setelah beramah tamah menjelang berbuka puasa, kemudian tiba waktunya berbuka puasa yang dipenuhi dengan senda gurau dengan penuh kekeluargaan sambil menyantap hidangan yang memenuhi meja besar panjang, sampai dengan tiba waktunya menunaikan shollat magrib untuk kemudian melanjutkan perbincangan atau diskusi hangat yang dipandu langsung oleh Ketua Ikatan Alumni.
Status Kenegerian UPN Veteran Jakarta
Seperti diketahui bahwa UPN Veteran Jakarta bersama UPN Veteran Jogjakarta dan UPN Veteran Surabaya telah berubah status dari swasta menjadi negeri dengan perjuangan panjang yang bisa dibilang dramatis dengan berbagai tarikan kepentingan yang harus diselesaikan secara elegan dan profesional.
Adalah Rektor UPN Veteran Jakarta sebelumnya, Prof. Kusnadi Kardi yang berjuang bertungkus lumus untuk merubah status UPN Veteran Jakarta menjadi Negeri dengan mengkordinasikan ke dua UPN Verteran senior lainya di Jogjakarta dan Surabaya, yang memiliki latar belakang yang sama untuk sangat layak dirubah statusnya menjadi Negeri.
Hingga pada saatnya UPN Veteran Jakarta menjadi Negeri di bawah Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, maka pergantian Rektor adalah sebuah keharusan sesuai dengan aturan penegeian sebuah universitas. Prof. Eddy S. Siradj menyampaikan dengan detail bagaimana proses penegerian ketiga UPN Veteran sampai dengan beliau diminta untuk menduduki Jabatan Rektor di UPN Veteran Jakarta.
Disampaikan oleh Rektor bahwa status negeri UPN Veteran jakarta adalah pilihan terbaik bersama dua UPN Veteran di Jogja dan Surabaya. Hal-hal yang melatarbelakangi proses penegerian UPN Veteran Jakarta adalah sebagai berikut :
Pertama, Aset tanah dan bangunan yang berlokasi di Pondok Labu adalah murni milik pemerintah yang digunakan oleh Yayasan yang menaungi UPN Veteran Jakarta dari awal berdirinya pada tahun 1963, sehingga pada setiap tahunya ditemui suatu temuan oleh auditor BPK tentang status penggunaan tanah milik negara oleh swasta dalam hal ini Yayasan. Hal ini tentu akan berulang secara terus menerus jika tidak ada kepastian penyelesaian, dan jika penyelesaianya adalah ganti rugi pihak Yayasan ke Negara tentu akan memunculkan angka yang sangat besar jika dihitung dari tahun 1963. Maka solusi terbaik adalah dengan mengembalikan aset-aset ke negara sekaligus merubah status swasta menjadi negeri, dimana dalam hal ini pemindahanya dilakukan dari Yayasan ke Kementerian Riset, teknologi dan Pendidikan Tinggi.
Kedua, sekitar 60% Staf dan Dosen UPN Veteran Jakarta adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) sehingga memunculkan pertanyaan BESAR bagaimana mungkin universitas swasta menggunakan SDM PNS milik negara yang terhitung dari sejak awal berdirinya UPN Veteran Jakarta. Seandainya mengacu pada temuan BPK untuk pilihan tetap menjadi swasta maka 60% PNS yang ada di UPN harus ditarik ke Kementerian Pertahanan, sesuatu hal yang akan menjadi beban Kemenhan dan menjadi faktor hilangnya 60% SDM di UPN Veteran Jakarta yang bisa memicu kebangkrutan tentunya, sehingga pilihan terbaiknya adalah dengan mengalihkan status swasta menjadi negeri.
Ketiga, Pilihan menjadi negeri adalah oase untuk tumbuh maju ke depanya pendidikan di UPN Veteran Jakarta dengan peluang besar meningkatkan kualitas pendidikan serta sarana dan prasarana pendidikan. Dengan berstatus sebagai negeri maka UPN Veteran Jakarta mendapatkan anggaran DIPA Tahunan yang mencapai angka 106 Miliar untuk belanja operasional serta berkesempatan untuk memiliki gedung-gedung baru universitas standar negeri, di antaranya akan membuat kampus baru di SUbang Jawa Barat seluas 25 Ha, dan akan membuat fasilitas Rumah Sakit Pendidikan di Limo - Cinere untuk menopang akreditasi fakultas Kedokteran yang sudah memiliki kualitas yang bagus untuk reputasi fakultas kedokteran di Indonesia.
Perkembangan rumor ke belakang tentang goyahnya status negeri adalah hal yang sangat tidak memiliki alasan yang kuat untuk dijadikan pertimbangan, disamping bahwa perubahan status negeri adalah hal yang sudah final tercantum dalam KEPRES yang ditandatangani oleh SBY di saat masa berakhirnya jabatan presiden.
Rumor-rumor tenang goyahnya status negeri yang juga diberitakan media juga oleh karena pemotretan sepihak tentang kekuatiran karyawan yang berstatus swasta yang berumur di atas 35 tahun yang tidak memiliki peluang untuk menjadi PNS lagi. Disampaikan oleh Rektor bahwa dengan Keputusan baru dari Kementerian PAN, status pegawai swasta akan disamakan haknya seperti PNS, dengan catatan tidak mendapatkan hak pensiun, namun mekanisme mandiri untuk membuat dana pensiun juga terbuka lebar untuk bisa dikembangkan di berbagai institusi.
Rencana Pengaktifan Jurusan Teknik Tekstil dan Dukungan penuh Pengembangan Jurusan Teknik Perkapalan.
Dengan rencana pembukaan kampus baru di Subang Jawa Barat sangat memotivasi untuk kembali menghidupkan Jurusan Teknik Teklstil yang kebutuhan lulusanya sangat mendesak dibutuhklan oleh Industri Tekstil yang sekarang lebih banyak diisi oleh SDM dari India,China dan Bangladesh. Mendirikan Jurusan Teknik Tekstil di sekitar area industri tekstil adalah hal yang sangat tepat untuk dilakukan sesegera mungkin sehingga industri tekstil akan didukung penuh oleh SDM dari negeri sendiri ke depanya.
Alumni Senior dari Jurusan Tekstil Pak Bambang, Pak Agus dan Mas Himawan memberikan respon yang sangat positif tentang maksud yang diutarakan oleh Rektor dan rencana yang beberapa tahun ke belakang sudah diinisiasi oleh para Senior dari Jurusan Tekstil yang sudah melakukan komunikasi intensif dengan Rektor sebelumnya yang dimoderasi oleh Ketua Ikatan Alumni Periode 2011-2014 pak Mulyadi Widodo.
Sedangkan Jurusan Teknik Perkapalan yang masih berjalan sampai sekarang akan lebih dikembangkan lagi dengan pertimbangan bahwa mengembangkan Jurusan Teknik Perkapalan tidak harus memiliki kampus di pinggir laut oleh karena keterbatasan lahan di tepi laut dan pertimbangan akses jangkauan dari calon mahasiswa. Kita tentu harus memahami bahwa wilayah negara kita sebagian besar adalah lautan dan jurusan yang pertama-tama didirikan di UPN Veteran adalah jurusan perkapalan sebagai bagian dari sejarah yang harus tetap dihidupkan untuk tetap meninggalkan jejak aktif selamanya UPN Veteran Jakarta berdiri tentunya.
Seiring dengan pengembangan fakultas teknik dan fakultas lainya, ke depan tentunya banyak sekali yang harus diperbaiki berkait SDM, kualitas pendidikan serta sarana dan pra sarana hingga pada pembenahan birokrasi yang luwes dari tingkat Rektor ke yang paling bawah untuik bisa merespon cepat perkembangan dan pertumbuhan yang diharapkan. Dengan ketersediaan anggaran dana maka sudah seharusnya SDM yang incharge di UPNVJ tentu harus mengakselerasi kemampuanya untuk mengejar target program yang harus berlari kencang, termasuk kebutuhan sertifikasi internasional untuk mahasiswa dan lulusan UPNVJ.
Yaitu bahwa lulusan perguruan tinggi harus dibekali dengan sertifikat-sertifikat kemahiran dan keahlian, dari basic competency hingga specialist sebagai Sertifikat Pendamping Ijazah (SPI) sesuai dengan ketentuan Permendik No. 81 tahun 2014. Kualifikasi kemahiran dan keahlian dengan standar internasional tentu sangat dibutuhkan untuk kesiapan lulusan UPN Veteran Jakarta menghadapi era global yang dimulai dengan MEA 2015 dalam persaingan global di bidang SDM di Masyarakat Ekonomi ASEAN yang diharapkan memiliki kualifikasi skills yang dibutuhkan oleh dunia profesional di tingkat regional dan internasional.
Kembali ke penataan gedung di kampus Pondok Labu bahwa kondisinya sudah sangat sempit untuk aktifitas belajar mengajar, sehingga prioritas-prioritas pembangunan Sarpras dibuat dengan mempertimbangkan berbagai hal yang strategis saja, misalnya akan dibuat gedung 4 lantai untuk FISIP dan FIK.
Pertimbangan untuk tidak dibangun gedung yang tinggi di Pondok Labu adalah pertimbangan keamanan konstruksi gedung yang ada sekarang dimana dikuatirkan dapat rusak jika harus dibuat beton pancang untuk pembuatan gedung yang tinggi. sehingga fokus pembuatan gedung baru yang representatif adalah di kampus baru di Subang Jawa Barat.
Pembenahan lokasi kantin kampus yang tidak teratur dimana hampir setiap selasar kampus memiliki kantin yang dinilai tidak rapi dan mengganggu estetika, sehingga dibuatlah kantin terpadu sekaligus kantin VIP di area guest house. Tidak ketinggalan adalah perbaikan menyeluruh sarana toilet kampus yang layak untuk fasilitas kampus yang dapat menggambarkan target kebersihan kampus yang memadahi sebagai tempat pendidikan yang layak.
Dukungan Ikatan Alumni dan Majelis Alumni
Pada akhirnya, dengan perubahan status menjadi negeri, baik Ikatan Alumni maupun Majelis Alumni akan mendukung PENUH status penegerian tersebut semata-mata untuk keberpihakan pada kemajuan pendidikan di almamater UPN Veteran Jakarta menjadi Universitas yang berprestasi dengan menyumbangkan generasi terdidik terbaiknya untuk kemajuan bangsa dan negara tercinta Indonesia.
Bangunan komunikasi birokrasi yang tengah dibangun di bawah kepemimpinan Rektor UPN Veteran Jakarta yang baru dipercaya akan mampu membuat perubahan yang signifikan dengan menghilangkan berbagai kekakuan-kekakuan birokrasi yang sudah mendarah deaging di UPN Veteran Jakarta, sehingga percepatan pengembangan program pendidikan untuk mengejar ketertinggalan dari universitas negeri lainya akan dapat dicapai lebih cepat, meskipun Rektor menyampaikan bahwa bisa saja membutuhkan waktu di atas 10 tahun untuk dapat mencapai kualitas perguruan tinggi negeri ternama. Namun patut disyukuri seperti apa yang disampaikan Rektor bahwa dari ke empat kampus negeri yang ada di Jakarta setidaknya UPNVJ berada di peringkat ke tiga dalam kualitas pendidikan.
Yang perlu untuk diketahui adalah bahwa masa jabatan Rektor Prof Eddy S. Siradj di UPN Veteran Jakarta hanya sekitar empat tahun tiga bulan sebelum akhirnya beliau harus memasuki masa pensiun, sehingga Rektor juga harus membuat program strategis untuk pengganti rektor berikutnya yang harus mampu melanjutkan estafet kepemimpinan dan manajemen di kampus UPN Veteran Jakarta menjadi jauh lebih maju seperti apa yang dicanangkan. (BHD/Red)